Tuesday, January 24, 2023

7 Ide Content Marketing yang Bisa Menaikkan Engagement, Harus Coba!

 



Di era digital ini, konten menjadi senjata utama untuk bisa menaikkan engagement. Itulah sebabnya muncul istilah content marketing atau pemasaran konten. Pemasaran ini dimulai dari menciptakan konten kemudian mendistribusikannya di platform yang dipilih. Platform paling populer untuk pemasaran konten adalah media sosial seperti TikTok, YouTube, dan Instagram. Instagram banyak dipilih karena kontennya bisa beragam dan penggunanya juga banyak.

Ketika berniat menjalankan pemasaran konten di Instagram, sebaiknya Anda mencari ide-ide yang memungkinkan untuk menaikkan engagement. Agar tidak bingung lagi, berikut ini beberapa ide yang harus dicoba:

Giveaway

Ide konten pertama yang wajib Anda coba adalah mengadakan giveaway. Giveaway sendiri merupakan cara membagikan hadiah dengan mengharuskan peserta mengikuti persyaratan. Biasanya persyaratan giveaway adalah like, share, comment, atau follow. Anda bisa melakukan giveaway sendiri atau berkolaborasi dengan partner lain. Contohnya mengajak kerja sama akun yang memiliki banyak follower

Ajukan Pertanyaan

Konten selanjutnya yang bisa membantu menarik pengguna agar tetap berada di akun Anda adalah pertanyaan. Anda bisa mengajukan pertanyaan yang bisa menambah wawasan followers. Selain itu, pertanyaan ini juga bisa mengembangkan produk. Pasalnya Anda bisa mengumpulkan data kebiasaan followers yang menjawab pertanyaan. Itulah sebabnya pertanyaan yang diajukan harus dipikirkan dengan baik.

Konten Perbandingan

Seperti namanya, konten perbandingan menyajikan perbandingan antara A dan juga B. Perbandingan tersebut harus relevan dengan bisnis dan produk Anda. Karena membandingkan sesuatu sifatnya sensitif, Anda harus memperhatikan konten dengan baik. Jangan sampai perbandingan malah menyebabkan hal negatif bagi bisnis. Misalnya Anda jualan HP, maka bandingkan produk A dan produk B dalam satu konten. 


Share IGTV

IGTV merupakan fitur Instagram yang memungkinkan pengguna untuk mengunggah video dalam durasi yang panjang. Anda bisa memanfaatkan fitur tersebut untuk menyebarkan konten yang menarik. Contohnya informasi produk, wawancara, dan lain sebagainya. Pastikan video-nya sesuai dengan produk yang Anda jual.

Konten FAQ

FAQ atau Frequently Asked Question merupakan pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan oleh followers. Konten ini menjadi salah satu konten yang wajib Anda buat jika ingin melakukan pemasaran konten. Biasanya followers mencari FAQ untuk mendapatkan informasi penting yang dibutuhkan. Anda bisa membuat FAQ dengan cara yang unik misalnya live instagram dengan beauty influencer, mengundang toko perusahaan, dan lain sebagainya.

Ikuti Tren

Ada dua kriteria konten yang disukai oleh followers yaitu menarik dan berkualitas. Konten yang berkualitas tapi kurang menarik tetap sulit untuk bersaing, apalagi sebaliknya. Salah satu cara membuat konten yang menarik yaitu dengan mengikuti tren. Jika mengikuti tren, tandanya bisnis Anda adalah bisnis yang kredibel dan selalu mengikuti perkembangan zaman atau up to date. Perlu riset mendalam untuk mengetahui tren dan menerapkannya pada konten. 

Ucapan Hari Penting

Ide konten terakhir yang bisa meningkatkan engagement yaitu konten ucapan hari penting. Ada banyak sekali hari penting mulai dari hari nasional, hari internasional, hingga hari keagamaan. Biasanya konten ucapan hari penting berupa gambar dengan tambahan logo brand. Konten ini bisa meningkatkan engagement sekaligus awareness.

Itulah 7 ide content marketing yang bisa membantu menaikkan engagement di Instagram. Meskipun tampak mudah membuatnya, namun Anda harus melakukan banyak pertimbangan. Pasalnya bukan hanya sekedar membuat dan mendistribusikan saja, pemasaran konten juga membutuhkan riset mendalam. Hanya konten berkualitas yang mampu menarik pengunjung.

Jika membutuhkan bantuan untuk menjalankan pemasaran konten, Anda bisa bekerja sama dengan IDEOWORKS.ID. Tim kompeten dan berpengalaman yang dimiliki sudah bekerja sejak tahun 2013. Sebelum menentukan strategi, Anda bisa berdiskusi terlebih dahulu dengan tim IDEOWORKS.ID. Langsung saja kunjungi website resmi untuk berdiskusi.

No comments:

Post a Comment