Friday, December 15, 2017

Mengetahui Makanan Berprotein Tinggi

sahabat nestle
Jenis makanan berprotein tinggi merupakan sumber energi serta bahan baku bagi tubuh yang sangat bermanfaat dalam memperbaiki sel yang rusak dan memproduksi sel yang baru. Oleh karena itu, asupan makanan berprotein tinggi penting untuk pertumbuhan dan perkembangan pada masa anak-anak, remaja, di masa kehamilan, proses pemulihan setelah sakit, serta baik untuk kesehatan tulang semua sahabat nestle

Sumber makanan berprotein tinggi juga bermanfaat dalam menurunkan berat badan. Hal ini disebabkan karena makanan berprotein tinggi dapat meningkatkan metabolisme tubuh sehingga massa otot dan pembakaran lemak bertambah, serta membantu tubuh merasa kenyang lebih lama. 

Dengan demikian, bukan hanya menurunkan berat badan, tetapi juga dapat menjaga berat tetap ideal.
Sumber makanan berprotein tinggi yang perlu sahabat nestle konsumsi ialah seperti daging, telur, susu, keju, seafood (boga bahari), dan yoghurt. Telur merupakan makanan sumber protein tinggi yang sarat dengan vitamin, mineral, lemak tak jenuh, antioksidan, serta nutrisi untuk otak.


sahabat nestle

Daging dada ayam tanpa kulit merupakan makanan berprotein tinggi dengan kandungan 284 kalori dan 53 gram protein. Sedangkan setiap 85 gram daging sapi tanpa lemak mengandung 22 gram protein dan 184 kalori. Selain itu daging sapi merupakan makanan kaya zat besi dan vitamin B12. 

Sementara itu, seafood seperti salmon, tuna dan udang adalah makanan kaya protein yang juga baik bagi kesehatan jantung karena selain protein, seafood juga banyak mengandung omega-3. Setiap penyajian 85 gram, masing-masing salmon, tuna, dan udang mengandung 19 gram, 21 gram, dan 18 gram protein. Selain itu, tuna dan udang juga termasuk makanan rendah kalori. 

Tuna mengandung 98 kalori, sedangkan udang mengandung 84 kalori. Kalori ini dihitung berdasarkan penyajian 85 gram. Susu, keju dan yoghurt juga mengandung protein tinggi dan mengandung kalsium serta vitamin D. Pilihlah susu skim atau rendah lemak untuk menjaga tulang dan gigi tetap kuat, serta membantu mencegah osteoporosis.

Perlu sahabat nestle ketahui, meskipun makanan berprotein tinggi memiliki manfaat kesehatan, namun tidak semua orang membutuhkannya secara berlebihan. Kebutuhan harian akan protein yang direkomendasikan adalah 46 gram untuk wanita dan 56 gram untuk pria.

No comments:

Post a Comment