Sunday, September 15, 2019

Alasan Menggunakan Aplikasi Keuangan Jenius

Alasan Menggunakan Aplikasi Keuangan Jenius
aplikasi keuangan jenius

Internet, ya semua orang sudah sangat familiar dengan istilah yang satu ini. Semua sepakat bahwa kemajuan teknologi internet saat ini menunjukkan kemajuan yang sangat pesat di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Perkembangan teknologi internet yang sangat pesat tersebut digunakan oleh manusia untuk melakukan berbagai kegiatan yang positif. Salah satunya digunakan dalam bidang perbankan. Saat ini, kita mengenal sebuah produk perbankan seperti tabungan, kartu kredit, pinjaman atau kredit, pembayaran tagihan yang dilakukan secara online dimana para nasabah tidak perlu repot – repot lagi mendatangi kantor bank.

ATM atau tempat pembayaran tagihan secara langsung untuk melakukan semua kegiatan perbankan seperti tersebut di atas, cukup hanya dengan menggunakan sebuah gadget pintar yang terhubung dengan internet, maka anda sudah bisa melakukannya kapan saja dan dimana saja. Penggunaan jaringan internet untuk perbankan tersebut sudah dilakukan oleh BTPN yaitu dengan meluncurkan aplikasi keuangan Jenius.


Aplikasi keuangan Jenius merupakan aplikasi perbankan digital yang memungkinkan nasabah untuk memiliki rekening bank dan mengelola keuangan dari ponsel, baik ponsel berbasis Android maupun iOS. Sangat disarankan bagi anda untuk menggunakan aplikasi keuangan Jenius tersebut dengan alasan – alasan sebagai berikut :

Semua aktivitas keuangan bisa dilakukan menggunakan smartphone. Dengan menggunakan Jenius, kita bisa membuka deposito atau tabungan berjangka dengan sangat mudah lewat smartphone. Tinggal pindahkan uang di saldo utama ke tabungan berjangka atau deposito, selesai. Untuk transfer dalam jumlah besar ke bank lain juga sangat mudah. Jenius menyediakan limit hingga Rp50 juta per transaksi untuk transfer ke rekening bank lain, dengan limit maksimal per hari mencapai Rp100 juta.

Gratis kirim uang. Ini adalah sebuah anugerah bagi orang yang paling malas kehilangan Rp6.500 ketika harus mentransfer uang ke rekening bank yang tidak kita miliki.

Jenius adalah produk digital banking. Jenius merupakan produk perbankan sebuah bank nasional. Kepastian yang bisa diberikan tentu saja lebih besar ketimbang produk fintech dari start-up yang modalnya tidak sekuat bank


No comments:

Post a Comment